Identitas HITAM UIN


Lambang HITAM UIN Jakarta
Filosofi Lambang HITAM UIN :
  • Palu Geologi dan Sekop melambangkan disiplin ilmu pertambangan.
  • Helm melambangkan pelindung dari bahaya, begitu pula HITAM UIN Jakarta sebagai pelindung dan tempat berlindung mahasiswa Teknik Pertambangan.
  • Lingkaran kecil melambangkan HITAM UIN Jakarta akan selalu mengayomi mahasiswa Teknik Pertambangan didalam segala keadaan dan sebagai lambang hubungan saudara yang tidak terputus.
  • Tulisan UIN memiliki bentuk yang menyerupai helm, merupakan gabungan daripada kata “UINyang menandakan almamater yaitu UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
  • Warna oranye memiliki arti dari petualangan, optimisme, percaya diri dan kemampuan dalam bersosialisasi dan warna ini menjadi salah satu warna yang aman ketika di lapangan karena mudah terlihat.
  • Tulisan HITAM memiliki arti HITAM UIN Jakarta terbentuk melalui masa-masa yang kelam dan penuh perjuangan sampai akhirnya mendapatkan kemenangan.
  • Tulisan Himpunan Tambang melambangkan keanggotaan HITAM UIN Jakarta tidak sebatas ketika menjadi mahasiswa tetapi juga setelah lulus.

Jaket dan PDH






Keterangan dan Filosofi Jaket dan PDH :
  • Warna oranye pada jahim (jaket himpunan) memiliki arti dari petualangan, optimisme, percaya diri dan kemampuan dalam bersosialisasi dan warna ini menjadi salah satu warna yang aman ketika di lapangan karena mudah terlihat.
  • Logo tulisan Himpunan Tambang di lengan sebelah kiri melambangkan keanggotaan HITAM UIN Jakarta tidak sebatas ketika menjadi mahasiswa tetapi juga setelah lulus.
  • Kancing setelah resleting melambangkan keamanan dilapangan di utamakan. meyakinkan kembali keamanan adalah suatu kewajiban pada operasional lapangan.
  • Garis Abu-abu pada PDL berfungsi untuk memantulkan cahaya seperti skotlet pada rompi safety.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar